Kamis, 27 November 2014

Tips Selamat dari Pertanyaan "Ini Sama Ini Bagusan Mana?" dari Cewek




Cowok-cowok pasti pernah menghadapi situasi mematikan ini. Ketika cewekmu, adikmu, kakak permpuanmu menanyakan pendapat seperti 'Eh..sendal yang merah sama yng putih bagusan mana?" jeng...jeng. Pada saat itu yang dirasakan kebanyakan laki-laki adalah, seperti tiba-tiba kesambar petir di siang bolong, terus dilanjutkan dengan bumi yang seperti seolah berhenti berputar dan kamu seperti di tempatkan pada pilihan antara hidup tapi tak berguna dan mati. Kamu pasti langsung keluar keringat dingin yang deras di seuruh badan, trus tiba-tiba mules, pengen PUP, otak bekerja 100 % lebih keras tapi ngeblank. Kamu enggak  mikir jawaban dari pertanyaannya, yang kamu inginkan hanyalah selamat dan kabur dari situasi itu. Lebih buruk dari pilihan di soal UN. Terus dengan jari yang gemetaran kamu menunjuk salah satu benda dari pilihan yang ia buat. sudah susah-susah nunjuk, trus dia bilang. "iiih...kok itu sih, aku tuh gak suka warnanya yang mencolok, trus ini haknya juga ketinggian, yang ini aja deh" Kata si cewek sambil mengambil sepatu yang bukan merupakan pilihanmu. Nah lhoh..bener kan? kena omel. mampus lu...jeritan cowok dalam hati. Terus kenapa tadi gue dimintain pendapat?? Salah gue apa maaaakk #nangis dalam hati, nih cewek maunya apa sih? bikin bingung aja. hahaha..kasian lu wok (cowok)

Sebenarnya ketika wanita menanyakan pendapat pria, seperti "Baju yang ini sama yang ini bagusan mana? atau sepatu yang ini sama yang ini bagusan mana? Ia tidak benar benar minta pendapatmu. karena sebenarnya ia sudah menentukan pilihannya. Kita juga tau kellees...kalok cowok enggak begitu paham sama fashion cewek. Kecuali kalok lu Ivan Gnawan. Kita hanya butuh 'pentaukidan' atau penegasan tentang pilihan yang kita buat. Jadi dalam situasi yang menurut sebagian laki-laki dianggap situasi yng sulit ini. Mending menjawab dengan kalimat "Kamu sudah menentukan pilihanmu kan? menurutmu cocokan yang mana? dan katakan saja bahwa pilihannya, sudah merupakan pilihan yang amat sangat tepat ditambah dengan sedikit memuji, seperti "Waaahh...pilihanmu bagus banget, cocok juga sama warna ketiakmu" #Jangan bener-bener di praktekin kalok enggak mau digampar. Kamu pasti akan mendapat nilai plus berkat jawabanmu yang cerdas itu. Siapa tau setelah itu dia bayarin makan kalian berdua, padahal biasanya minta traktir. Dengan jawaban tersebut urusan selesai, anda bisa selamat dari pertanyaan mengerikan itu. Selamat mencoba :D

0 komentar:

Posting Komentar